Hari Minggu, Awal Puasa 2014 di Indonesia

Keputusan sidang isbat yang digelar oleh Kementrian Agama menetapkan awal puasa, 1 ramadhan jatuh pada hari minggu 29 Juni 2014. Menteri Aga...

Keputusan sidang isbat yang digelar oleh Kementrian Agama menetapkan awal puasa, 1 ramadhan jatuh pada hari minggu 29 Juni 2014. Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin menyatakan dari 63 titik di seluruh Indonesia tidak ada satupun hilal yang terlihat lebih dari 1 derajat.

Pernyataan dari Menteri Agama tersebut disampaikan setelah sidang isbat selesai sekitar pulul 19.45. Sidang isbat untuk tahun ini sendiri prosesnya digelar secara tertutup, tidak seperti tahun sebelumnya dimana masyarakat dapat melihat proses sidang melalui televisi.

Meskipun Muhammadiyah telah menetapkan awal ramadhan jatuh pada hari sabtu 28 Juni 2014, namun ketua umum Muhammadiyah kali ini ikut hadir dalam sidang isbat yang digelar pada 27 Juni 2014.

Menteri Agama tetap memberikan kebebasan bagi masyarakat mengenai urusan kapan akan melaksanakan puasa, baik ikut pemerintah maupun tidak.
PLEASE LIKE OUR FACEBOOK FANPAGE close button

Related

nasional 727880605080375530

Post a Comment

To insert image or video : [img]image-link[/img] or [video]video-link[/video]

emo-but-icon

item