Pencarian Pesawat AirAsia Sulit Karena Cuaca Buruk
Pencarian pesawat AirAsia yang hilang pada hari Minggu 28 Desember 2014 masih sulit dilakukan dikarenakan faktor cuaca buruk. Pencarian Pesa...
https://bercampur.blogspot.com/2014/12/pencarian-pesawat-airasia-sulit-karena_28.html
Fokus pencarian awal akan dilakukan di sekitar Belitung dan kepulauan Kalimantan. Hal tersebut karena diperkirakan pesawat AirAsia jatuh disekitar daerah tersebut.
Kabar terkini terkait pencarian Pesawat AirAsia QZ8501, petugas dari bandara mulai mengajak keluarga penumpang untuk meninggalkan pusat informasi Bandara Juanda untuk menuju ke penginapan yang sudah disediakan. Namun sebagian besar keluarga penumpang menolak karena masih ingin menunggu kabar terbaru mengenai pesawat AirAsia yang hilang.
Keluarga penumpang terus berdatangan ke Bandara Juanda. Tidak hanya keluarga, beberapa pejabat terkait juga datang ke Bandara Juanda, salah satunya adalah Tri Rismaharini. Salah satu keluarga penumpang mengharapkan pemerintah bersungguh-sungguh dalam melakukan pencarian pesawat AirAsia yang hilang. Ia berharap pesawat AirAsia dapat ditemukan secepatnya dengan selamat.