Suarez Dihukum FIFA, Uruguay Menderita
Ntah apa yang merasuki Suarez pada saat laga antara Uruguay antara Italia. Pada pertandingan Piala Dunia 2014 tersebut Suarez menggigit Chie...
https://bercampur.blogspot.com/2014/06/suarez-dihukum-fifa-uruguay-menderita_25.html
Bagaimana untuk gigitan kali ini? Berapa laga FIFA akan menghukum Suarez? Banyak pihak meragukan FIFA akan menghukum Suarez. Pasalnya pada saat laga tersebut saja Suarez terlihat dilindungi oleh wasit. Wasit tidak menghukum Suarez meskipun terdapat bukti bekas gigitan di bahu Chiellini.
Namun jika FIFA benar-benar menghukum Suarez, maka ia akan terancam tidak dapat bermain selama 24 laga atau dua tahun. Meskipun kenyataannya sanksi tersebut bisa saja lebih ringan dari aturan tersebut.
Pasalnya Uruguay sangat bergantung dengan kehadiran Suarez. Hal tersebut dapat dilihat pada laga pertama Uruguay melawan Kosta Rika tanpa Suarez. Pada saat itu Uruguay harus kalah dengan skor 1 - 3 saat berhadapan dengan Kosta Rika.
Masuknya Suarez pada laga Uruguay melawan Inggris membuahkan hasil positif. Uruguay menang dengan skor 2 - 1 dan Suarez mencetak dua gol pada laga tersebut.
Dan pada laga Uruguay kontra Italia, Uruguay pun dapat menang melawan Italia dengan skor 1 - 0, meskipun diwarnai dengan insiden buruk dan kepimpinan wasit yang dipertanyakan.